If any broken link, please Contact me!

Tugas Personel Bimbingan dan Konseling di Sekolah

BK sebagaimana dinyatakan oleh pendirinya, adalah layanan yang harus dilakukan secara tim. Tim yang dimaksud, bukan hanya tim BK inti, tetapi juga ...
Please wait 0 seconds...
Scroll Down and click on Go to Link for destination
Congrats! Link is Generated
Tugas Personel Bimbingan dan Konseling di Sekolah

Bimbingan dan Konseling (BK) adalah bagian integral dari keseluruhan proses pendidikan di sekolah. Dengan kata lain, pendidikan yang baik adalah yang dilakukan lengkap dengan pelayanan BK di dalamnya. Secara umum, pendidikan terbagi menjadi 3 bagian utama, yaitu:

  1. Bagian administrasi dan supervisi yang dilakukan oleh bagian tata usaha dan kepala sekolah,
  2. Bagian kurikuler atau pembelajaran yang dilakukan oleh guru matapelajaran, dan
  3. Bagian BK yang dilakukan oleh guru BK.

Dua bagian yang pertama tidak dibahas dalam artikel ini. Fokus pada aertikel ini adalah membahas tentang pelayanan BK dan siapa saja yang terlibat di dalamnya. Bagi sebagian besar orang awam, BK adalah wilayah gerak yang hanya dimiliki oleh guru BK. Apakah benar demikian?

Nyatanya, BK yang memerlukan dasar ilmu dalam pelaksanaannya, tidak cukup hanya dilakukan oleh guru BK saja. Mengapa demikian? Sebab BK sebagaimana dinyatakan oleh pendirinya, adalah layanan yang harus dilakukan secara tim. Tim yang dimaksud, bukan hanya tim BK inti, tetapi juga tim dalam sekolah secara keseluruhan. Jika dijabarkan, BK dilaksanakan secara gotong royong dengan personel berikut: 1) Kepala Sekolah, 2) Koordinator guru BK, 3) Guru BK, 4) Guru Wali Kelas, 5) Guru Matapelajaran, 6) Staf Tata Usaha, dan 7) Orangtua Siswa.

Hubungan antara beberapa personel tersebut dapat digambarkan seperti bagan di bawah ini.

Hubungan Personel Bimbingan dan Konseling di Sekolah

Berdasarkan pada bagan tersebut, tugas yang bisa dilakukan oleh masing-masing personel BK adalah sebagai berikut.

1. Tugas Kepala Sekolah

Sebagai salah satu pemangku kebijakan dan tempat pengambilan keputusan, Kepala Sekolah memiliki peran penting dalam penyelenggaraan layanan BK sebagai berikut.
a) Pengambil keputusan pada seluruh hal ihwal yang ada dalam sebuah lingkup pendidikan, termasuk BK
b) Pendukung terlaksananya layanan BK
c) Pihak yang mempromosikan layanan BK pada seluruh warga sekolah termasuk siswa dan orangtua siswa
d) Pemberi perizinan untuk pengadaan sarana dan prasarana BK
e) Pemberi perizinan untuk pelaksanaan layanan BK, utamanya yang melibatkan kerjasama dengan pihak luar
f) Pendorong bagi guru BK untuk mampu mengembangkan diri secara personal maupun profesional
g) Pendukung tugas guru BK sehingga guru BK menjadi lebih terdorong untuk memunculkan inisiatif dalam pelayanan BK

2. Tugas Koordinator BK

Koordinator BK adalah guru BK yang dipercaya untuk menjadi pemimpin dalam penyelenggaraan layanan BK di sekolah. Biasanya koordinator BK ditunjuk berdasarkan kompetensi yang dimiliki. Misalnya: keterampilan menyelenggarakan layanan BK, jam terbang sebagai guru BK, keterampilan memunculkan inovasi layanan, berjiwa muda, dan sebagainya. Intinya tidak ada syarat khusus untuk bisa dipilih sebagai koordinator BK. Pada beberapa sekolah, koordinator BK dipilih berdasarkan suara terbanyak di dalam lingkup BK. Tugas koordinator BK di antaranya adalah sebagai berikut.

a) Pengambil keputusan tertinggi untuk penyelenggaraan layanan BK di sekolah 
b) Koordinator seluruh kegiatan BK 
c) Pembagi tugas untuk guru BK-guru BK yang ada di sekolah
d) Promotor BK pada seluruh warga sekolah
e) Penanggungjawab persuratan
f) Penanggungjawab magang mahasiswa
g) Penanggungjawab hubungan dengan pihak luar sekolah

3. Tugas Guru BK

Sebagai penyelenggara ahli layanan BK, maka tugas guru BK tidak bisa dikatakan sedikit. Berikut adalah beberapa hal yang menjadi tugas dan kewajiban guru BK.
a) Menyusun program BK bersama-sama dengan guru BK lainnya di sekolah
b) Melakukan identifikasi kebutuhan layanan terhadap siswa
c) Menganalisis hasil identifikasi kebutuhan layanan
d) Merancang pemberian layanan pada siswa sesuai dengan desain dasar
e) Mengkonsultasikan layanan pada rekan sejawat (koordinator guru BK dan guru lain) untuk memperoleh masukan
f) Memberikan layanan BK dengan 4 komponen layanannya (pelayanan dasar, perencanaan individual, pelayanan responsif, dan dukungan sistem)
g) Bersama-sama melakukan evaluasi pemberian layanan
h) Merencanakan ulang/ memprogram ulang BK di sekolah sesuai kebutuhan dengan memperhatikan hasil evaluasi

4. Tugas Guru Mata Pelajaran

Guru matapelajaran adalah pihak yang diasumsikan memiliki kesempatan yang lebih banyak bertemu dengan siswa. Selain dilihat dari sisi kuantitas, guru mata pelajaran memiliki spesifikasi mata pelajaran tertentu sehingga dimungkinkan untuk mengidentifikasi potensi dan hambatan siswa dalam mempelajari mata pelajaran yang bersangkutan. Dalam menyelenggarakan tugasnya sebagai personel BK, guru mata pelajaran memiliki tugas yang tidak terlalu banyak, namun krusial sebagai berikut.

a) Membantu guru BK mengidentifikasi layanan yang sesuai diberikan untuk siswa
b) Membantu mempromosikan layanan BK
c) Membantu siswa mengidentifikasi potensi dan tantangan pada mata pelajaran tertentu
d) Jika dimungkinkan, bisa membantu siswa menyelesaikan masalahnya sebagai bentuk fisrt aid
e) Membantu guru BK memberikan layanan tertentu yang mungkin untuk dilakukan (misalnya guru Biologi memberikan layanan informasi tentang kesehatan reproduksi remaja, guru agama memberikan layanan informasi tentang bagaimana tinjauan abortus dari segi agama, dll). 

5. Tugas Guru Wali Kelas

Hampir sama dengan guru mata pelajaran, wali kelas juga memiliki tugas membantu penyelenggaraan BK. Oleh sebab kedudukan keduanya mirip, maka sangat mungkin guru mata pelajaran merangkap pula sebagai guru wali kelas. Tugas sebagai personel BK pun mirip dengan tugas guru mata pelajaran. Tambahan tugas guru wali kelas sebagai personel BK adalah: wali kelas menyusun catatan kumulatf tentang perkembangan peserta didik yang ada d kelasnya untuk disampaikan pada guru BK sehingga guru BK mengetahui kondisi masing-masing siswa di kelas. Wali kelas juga memiliki kewenangan untuk merekomendasikan siswa-iswa tertentu menghdap guru BK. Hal ini tidak selalu berhubungan dengan hal negatif, tetapi bisa pula terkait potensi, kesempatan, dan kelebihan lainnya dari diri siswa. 

6. Tugas Staf Tata Usaha

Staf tata usaha digambarkan tidak memiliki tugas yang pasti dengan pihak manapun dalam penyelenggaraan layanan BK, tetapi secara umum sebagai penyelenggara layanan pendidikan, staf tata usaha sangat membantu guru BK khususnya dalam bidang administrasi, misalnya sebagai berikut.
a) Mempersiapkan persuratan untuk hubungan guru BK dengan lembaga di luar sekolah
b) Membantu bagian pengembangan IPTEK bagi BK 
c) Mendukung administrasi umum layanan BK

7. Tugas orangtua Siswa

Meskipun orangtua siswa bukanlah pihak yang berada di sekolah setiap saat, bahkan tidak tercatat sebagai bagian inti dari sekolah, peran orangtua sangat membantu lancarnya penyelenggaraan BK di sekolah. Bagaimana cara membantu peran BK secara keseluruhan? Mudah saja. Menyadari dan mengenalkan BK sebagai layanan yang bisa dimanfaatkan siswa di sekolah, memfasilitasi perubahan anak, mengamati perilaku anak, dan mendukung pelayanan BK dengan berbagai fasilitas yang memadai dan mungkin untuk diberikan, adalah beberapa cara untuk mengambil peran sebagai bagian BK.

Idealnya, seluruh tugas tersebut dapat dilaksanakan dengan baik sehingga ada unsur tolong menolong dan saling membantu antara personel satu dengan lainnya. Jika di sebuah sekolah, hal ini bisa diwujudkan, maka tidak akan ada lagi siswa bermasalah, siswa salah jurusan, siswa tidak mampu mengembangkan kepercayaan dirinya, dan lain-lain, meskipun, tidak jarang kondisi ini sulit untuk dicapai. 

Referensi:
Dr. Ribut Purwaningrum, M.Pd_Materi Bimbingan dan Konseling untuk FKIP

About the Author

I like challenges and learning new things.

Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.